KPI IPMAFA Jalin Kerjasama Dengan TV9 Surabaya
Program studi Komunikasi dan Penyiaran Islam Institut Pesantren Mathali’ul Falah (KPI IPMAFA) kembali memperluas jalinan kerja sama dengan pihak-pihak terkait. Hal ini dibuktikan dengan ditandatanganinya surat perjanjian kerjasama antara Fakultas Dakwah dan Pengembangan Masyarakat (FDPM) IPMAFA dengan TV 9 Nusantara Surabaya.
Kerjasama ini ditandatangi oleh pihak FDPM yang diwakili oleh Ibu Sri Naharin MSI dan pihak TV9 yang diwakili Mohammad Sururi selaku Human Capital Development & General Affair Manager TV 9 Nusantara Surabaya. Penandatanganan dilaukan di Kampus IPMAFA, Sabtu (9/12/2017).
Hal-hal penting yang dituangkan dalam kesepakatan kerjasama meliputi fasilitasi program praktikum bagi mahasiswa Prodi KPI IPMAFA, bidang program acara, dan bidang pemanfaatan tenaga ahli di lembaga terkait dalam program-program yang dikembangkan sesuai bidang masing-masing.
Dalam sambutannya Dekan FDPM IPMAFA menyambut baik dengan adanya kerja sama ini. “Harapan kami semoga kerja sama ini dapat memeberikan manfaat yang besar bagi kedua belah pihak”, sambung beliau.
Sementara Sururi dari TV 9 berharap agar kerja sama ini mampu ditindaklanjuti dengan berbagai program yang saling menguntungkan untuk kedua belah pihak. “Mahasiswa harus dapat pengalaman yang baik ketika ia magang, dan agar dapat bersaing di dunia kerja nantinya”, ujarnya.
Setelah acara penandatangan dilanjutkan dengan diskusi kecil. Dalam diskusi mebahas terkait bagaimana agar mahasiswa digerakkan untuk mampu membuat berbagai konten yang bermafaat dalam dunia dakwah dan komersial agar nantinya skill mereka terasah dengan baik. Konten itu dapat berupa video pendek, atau tentang tutorial ibadah dikemas dengan bingkai yang menarik yang dapat memberikan manfaat bagi masyarakat umum.
Kerja sama ini merupakan tindak lanjut dari Memorandum of Understanding (MoU) yang sebelumnya pernah diteken antara Rektor IPMAFA dengan Direktur TV 9 di waktu silam.
Comment